Mondi Crisis Center adalah sebuah gerakan sosial yang hadir ketika masa krisis lokal dan nasional, dan akan non aktif ketika krisis telah berakhir. MondiBlanc bekerja sama dengan berbagai institusi/subdivisi yang bergerak di lapangan. Beberapa program yang sedang berjalan adalah: Donasi Masker (Acting Lab), Donasi APD (Kreasi Ukasah), Donasi kuota untuk komunikasi (Soundlab), Donasi untuk kelompok rentan (#kuatkuatin) serta kawan-kawan profesional untuk membuat karya-karya yang berhubungan dengan informasi dan representasi orang-orang yang terimbas dampak Covid-19 seperti webinar MalesBaca, webseries LockDown, yang dibuat oleh aktor-aktor yang terpaksa dirumahkan karena tidak ada produksi film/video. Ini adalah bakti kami #nyumbangsambilbelajar #kerjadalahbelajar #kerjauntukkemanusiaan